“Pungli Gak di Kasih Main Ludah” Viral di Medsos Berhasil di Amankan Tim Tekab Prabu

Prabumulih, Viapost.id | Aksi pungutan liar (pungli) yang sempat viral di media sosial, “Pungli gak di kasih main ludah” tepatnya di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Prabumulih, akhirnya berhasil diungkap aparat kepolisian. Dua pemuda yang terekam dalam video tersebut ditangkap Tim Tekab Prabu Satreskrim Polres Prabumulih pada Jumat (26/9/2025) malam.

Video yang beredar luas di Facebook memperlihatkan dua pemuda menghadang dan mengejar truk yang melintas di depan Alfamart Pasar Pagi, Kelurahan Tugu Kecil, Kecamatan Prabumulih Timur. Mereka diduga meminta uang kepada sopir truk, bahkan salah seorang pelaku terlihat meludah ke arah kernet. Kejadian tersebut membuat sopir truk mengunggah rekaman ke media sosial hingga viral.

Kedua pelaku yang diamankan adalah:

Dio Valdo bin Erlan (26), warga Jalan Kenanga, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Prabumulih Timur.

Zul Fadil bin Asnawi (22), warga Jalan Mawar Raya, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Prabumulih Timur.

Barang bukti berupa satu unit sepeda motor Supra Fit warna hitam yang digunakan saat melakukan aksi pungli turut diamankan petugas.

Kasat Reskrim Polres Prabumulih, AKP Tiyan Talingga, S.T., M.T., didampingi Kanit Pidum, IPDA Kurniawan Rahmatulloh, S.H., M.Si., CPHR, memimpin langsung penangkapan tersebut.

“Berdasarkan informasi yang kami terima, kedua pelaku berhasil diamankan saat berada di pinggir Jalan Prabujaya, Kecamatan Prabumulih Timur, sekitar pukul 21.30 WIB. Saat ini pelaku dan barang bukti sudah kami amankan di Mapolres Prabumulih untuk penyelidikan lebih lanjut,” ujar AKP Tiyan.

Polisi telah melakukan pemeriksaan awal terhadap kedua pelaku, serta mengamankan barang bukti untuk proses hukum.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *