HUT Polwan ke-77, Polwan Polda Sumsel Bagikan Bibit Jagung untuk Dukung Ketahanan Pangan

Palembang, Viapost.id | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Polisi Wanita (Polwan) tahun 2025, Polwan Polda Sumatera Selatan (Sumsel) melaksanakan kegiatan sosial berupa pemberian bibit jagung dan pupuk kepada masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan di lahan tanaman pangan RT 02 RW 01, Kelurahan Sukamulya, Kecamatan Sematang Borang, Kota Palembang, Selasa (16/9/2025).

Kegiatan dipimpin Pakor Polwan Polda Sumsel, AKBP Sinta SIK, didampingi AKBP Yunita S.Kep M.Kes, AKBP Sri Suharti SH MH, Kompol Fadilah Ermi Ersa Yeni S.Sos SIK MH, serta diikuti perwakilan Pamen, Pama, dan personel Polwan Polda Sumsel lainnya.

Dalam keterangannya, AKBP Sinta menyampaikan bahwa pembagian bibit jagung dan pupuk ini merupakan bentuk dukungan Polwan Polda Sumsel terhadap program ketahanan pangan nasional yang dicanangkan Presiden RI, Prabowo Subianto.

“Pemberian bibit jagung dan pupuk ini menjadi bukti nyata bahwa Polwan Polda Sumsel ikut berperan mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan Presiden RI,” ungkapnya.

Ia juga berharap langkah ini dapat membantu masyarakat meningkatkan kemandirian pangan di wilayah Sumsel.

“Kami mengajak masyarakat untuk menanam jagung hibrida. Pemerintah melalui Bulog siap menampung hasil panen sesuai ketentuan dan harga yang berlaku,” tambahnya.

Jagung diketahui memiliki banyak manfaat, baik sebagai bahan pangan alternatif pengganti beras maupun sebagai pakan ternak. Dengan penanaman jagung ini, diharapkan kebutuhan pangan dapat terpenuhi sekaligus meningkatkan pendapatan masyarakat.(Rudi.H)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *